Mahasiswa PPP UIN Walisongo Berikan Dukungan Spiritual Kepada Lansia: Guna Membantu Memberikan Ketenangan Batin Diusia Senja
Semarang, 12 September 2024 – Sebagai bagian dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat, mahasiswa Pengalaman Praktikum Profesi (PPP) UIN Walisongo Semarang memberikan dukungan spiritual kepada para lansia di Rumah Pelayanan Sosial Lanjut Pucang Gading Bersama para penyuluh KEMENAG kota Semarang. Kegiatan ini bertujuan untuk membantu para lansia menemukan ketenangan batin dan memperkuat spiritualitas mereka di usia senja.
Acara yang digelar pada Kamis, 12 September 2024, dimulai dengan pembacaan doa bersama dan dilanjutkan dengan sesi ceramah yang membahas pentingnya dzikir sebagai penyejuk hati dan penguat jiwa. Dalam kesempatan ini, Ahmad Rudi, mahasiswa PPP yang menjadi pengisi materi, menyampaikan bahwa dzikir dapat menjadi sarana bagi para lansia untuk mendekatkan diri kepada Allah, mengurangi rasa kesepian, dan memperkuat ketahanan spiritual mereka.
“Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan kedamaian batin kepada para lansia, serta mengingatkan mereka bahwa dengan dzikir, mereka dapat terus terhubung dengan Allah, meskipun menghadapi berbagai tantangan di usia senja,” kata Ahmad Rudi.
Para lansia tampak antusias mengikuti acara ini. Kegiatan diakhiri dengan dzikir bersama dan penutupan doa. Dengan adanya kegiatan ini, mahasiswa PPP UIN Walisongo menunjukkan komitmen mereka dalam memberikan perhatian dan dukungan kepada masyarakat, khususnya kepada para lansia yang membutuhkan sentuhan rohani dan semangat baru.