Press Release: Pelatihan Konseling Tingkat Lanjut: Ketangguhan dalam Aksi dengan Konseling Adiktif Bersama BNN Provinsi Jawa Tengah

Pada Kamis, 13 Juni 2024, Himpunan Mahasiswa Jurusan Bimbingan dan Penyuluhan Islam (BPI) UIN Walisongo dengan bangga menggelar Pelatihan Konseling Tingkat Lanjut dengan tema “Ketangguhan dalam Aksi: Membangun Praktik Berbasis Kekuatan untuk Hasil Konseling yang Berkelanjutan”. Acara ini akan berlangsung di Ruang Rektorat Kampus 3 UIN Walisongo Semarang.
Ketua Himpunan Mahasiswa Jurusan BPI Triyana Febriyanti menyampaikan bahwa acara ini adalah momen yang sangat dinantikan oleh teman-teman angkatan 2021. Setelah dua tahun penantian, akhirnya hari ini menjadi langkah baru bagi mereka setelah mengikuti kegiatan Pelatihan Konseling Tingkat Dasar (PKTD) dan kini dilanjutkan dengan Pelatihan Konseling Tingkat Lanjut (PKTL). “Tidak banyak kata yang dapat menggambarkan perasaan haru dan bangga atas terselenggaranya acara ini. Harapan besar semoga kita bisa melanjutkan langkah ini bersama-sama dengan teman-teman HMJ BPI,” ungkapnya.

Acara ini akan diisi oleh pakar konseling adiktif dari BNN Provinsi Jawa Tengah yaitu Sardiyanto, S.Psi yang memberikan materi komprehensif mengenai gaya dan praktik konselor. Peserta akan mendapatkan pelatihan intensif yang meliputi latihan reflektif, asesmen pribadi, pengungkapan diri konselor, serta memahami aspek positif dalam hubungan konseling. Selain itu, peserta diperkenalkan dengan konsep hubungan ganda dalam konseling dan tahapan-tahapan penting dalam proses konseling, yaitu pra-
kontemplasi, kontemplasi, persiapan, aksi, dan pemeliharaan
Pelatihan ini bertujuan untuk memperkuat kemampuan peserta dalam melakukan konseling yang efektif dan berkelanjutan. Dengan pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh, diharapkan para peserta mampu menerapkan praktik konseling yang berbasis kekuatan, yang tidak hanya fokus pada penyelesaian masalah jangka pendek tetapi juga membangun ketahanan dan kesejahteraan klien dalam jangka panjang.
Selain pelatihan utama, acara ini juga akan mencakup sesi diskusi interaktif dan studi kasus yang akan memberikan kesempatan bagi peserta untuk berlatih dan mendapatkan umpan balik langsung dari pakar. Hal ini bertujuan untuk memastikan bahwa setiap peserta dapat memahami dan mengaplikasikan konsep-konsep yang dipelajari secara efektif dalam praktik nyata.


Kami mengucapkan terimkasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan berpartisipasi dalam kegiatan ini. semoga kebaikan yang telah dilakukan dapat menjadi berkah bagi kita semua.


BPI It’s Amazing
BPI Berkarya Nyata
Official Akun Sosmed HMJ BPI UIN Walisongo Semarang
Instagram : @bpiwalisongo
Facebook: BPI Walisongo
Website: bpi.walisongo.ac.id
Gmail : hmjbpi2018@gmail.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *